Pengembangan Produk Lokal Melalui Digital Marketing Bagi Perempuan Gmit Imanuel Nifukani

  • Wehelmina M. Ndoen Universitas Nusa Cendana
  • Christien Foenay Universitas Nusa Cendana
  • Irience R. A. Manongga Universitas Nusa Cendana
  • Ni Putu Nursiani Universitas Nusa Cendana
  • Papi James Fresly Fiery Lubalu Universitas Nusa Cendana
  • Michael Sanju Adu Universitas Nusa Cendana
  • Donal Anry Jaya Sinurat Universitas Nusa Cendana
Keywords: Produk Lokal; Digital Marketing; Kelompok Perempuan

Abstract

Kegiatan sosialisasi dan pendampingan pengembangan usaha produk lokal melalui pendekatan digital marketing dilaksanakan untuk meningkatkan kapasitas kelompok perempuan GMIT Imanuel Nifukani sebagai kelompok percontohan dalam penguatan ekonomi jemaat, khususnya melalui usaha tenun. Pemilihan kelompok ini didasarkan pada peran strategis perempuan dalam pelayanan gereja sekaligus kontribusinya terhadap peningkatan ekonomi rumah tangga jemaat melalui aktivitas penenunan. Kegiatan ini mencakup peningkatan pengetahuan tentang pemasaran digital, perbaikan manajemen pemasaran, serta penyusunan rencana pengembangan usaha berbasis data dan evaluasi internal–eksternal secara berkala. Melalui transfer pengetahuan dan pendampingan intensif, kegiatan ini menghasilkan perbaikan sistem pemasaran tenun serta peningkatan pemahaman masyarakat Desa Nifukani mengenai pentingnya strategi pemasaran digital untuk mendukung keberlanjutan usaha lokal.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2025-10-30
How to Cite
M. Ndoen, W., Foenay, C., Manongga, I. R. A., Nursiani, N. P., Lubalu, P. J. F. F., Adu, M. S., & Sinurat, D. A. J. (2025). Pengembangan Produk Lokal Melalui Digital Marketing Bagi Perempuan Gmit Imanuel Nifukani. Jurnal Al Mujaddid Humaniora, 11(2), 142-148. Retrieved from https://e-jurnal.iims.ac.id/index.php/JALHu/article/view/256